Suatu sore di tengah gerimis kota jakarta, tibalah kami di mall FX di Sudirman. Karena saat itu sedang hujan gerimis tiada hentinya, rasanya perut ingin sesuatu yang hangat dan berkuah.

Sedang memilih dan memperhatikan tiap tempat makan yang nyaman, sebuah brosur disodorkan. "Suka Suki", makan sepuasnya hanya +/- Rp.60,000.  Dilihat dari luar, tempatnya nyaman, tidak terlalu ramai, cocok untuk nongkrong seharian dan mengambil makanan tanpa harus berpikir dan takut tambah biaya lagi.







 Masuk ke dalam tempat makan, ada sebuah pendingin dengan mangkok berjejer di sebuah pojok ruangan. Segala jenis baso dan sayuran terpampang disana, seakan memanggil-manggil. Setelah memesan kuah kaldu dan tomyam serta minuman, kami bergegas ke deretan mangkok berwarna warni, memilih sayuran dan beraneka baso.
Disediakan juga pangsit goreng dan daging sapi dengan jumlah terbatas di atas meja. Apabila ingin tambah, diperbolehkan meminta pramusaji untuk menyediakan.
Untuk varian paket makan sepuasnya, pilihan yang disediakan terbatas, seputar aneka baso, pangsit, siomay, sayuran, jamur, dan daging yang diiris tipis. Rasanya kuah kaldunya enak, kuah tom yam tidak terlalu pedas, dan jika kurang pedas disediakan irisan cabai. Cukup sedap untuk lidah saya.



Waktunya meracik makanan, ada bawang putih goreng yang gurih, cabai rawit yang diiris tipis, dan saos suki(bener ga sih namanya??) yang rasanya asam, manis, gurih.



Penunjang makan-makan sepuasnya harus ditemani minuman yang menetralisir perut yang kekenyangan karena diisi lagi...lagi....dan lagi... alias rugi kalau makannya sedikit .
Untuk minuman, saya memesan teh poci hangat yang bisa refill sepuasnya. Teh disajikan dalam sebuah pot poci terbuat dari tanah liat berbentuk unik dan tradisional, lengkap dengan gula batu dan cangkir senada. Untuk setiap satu poci disediakan 2(dua) cangkir. Menyeruput teh hangat dengan gula batu dari cangkir tanah liat membawa saya kepada ingatan jalan-jalan ke daerah jawa tengah, sebuah kenikmatan buat saya.


Poci teh yang tradisional banget


Setelah selesai makan, ada sajian penutup yang sudah termasuk dalam paket, pilihannya Singkong Thai atau Lumpia duren.

lumpia duren
singkong thai
 Untuk porsinya, lumpia duren disajikan 1 buah per orang, untuk singkong thai 2 buah per orang. Rasanya? Kalau makan sampai kekenyangan (seperti saya), lebih cocok memilih singkong thai sebagai hidangan penutup. Rasa singkongnya yang dikukus lembut di lidah, diselimuti saos santan yang tidak membuat mual. Kalau suka dengan durian, rasa lumpia goreng yang diisi filling durian olahan ini cocok untuk anda, namun sebagai penyuka durian juga, menurut  saya hidangan penutup ini malah membuat perut penuh dan mual. Tapi semua tergantung selera bukan??



Alamat:
Suka Suki
fX lifestyle X'nter
Lantai fb #08
Jl. Jendral Sudirman
Pintu Satu Senayan
Jakarta 10270
Tlp: 021-25554168
Jam Operasional:
10 am – 10 pm

0 komentar:

Post a Comment

Leave Comments...

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...