Suatu waktu, di tengah kelaparan melanda di kala matahari sudah mulai tenggelam, ada seorang teman yang membicarakan "Rawon". Rawon adalah makanan khas di daerah Jawa Timur. Makanan ini merupakan masakan daging yang berkuah hitam, kadang pekat, agak aneh untuk teman-teman saya yang kebanyakan berasal dari Jakarta, karena biasanya masakan berkuah yang populer dan disukai di Jakarta adalah kuah bening atau kuah santan.

Saat sedang berada di Surabaya, saya sempat mencicipi beberapa menu rawon, kali ini saya datang ke sebuah tempat makan bernama Depot Anda fit di seberang Balai Kota Surabaya, untuk makan salah satu, yang konon enak, menu rawon nya.







Tempat ini cukup ramai pembelinya, makan di Depot ini seperti makan di rumah sendiri, tempatnya sederhana, akan tetapi bagi Anda yang ingin lebih nyaman, disediakan juga ruang VIP yang ber AC.

Di tempat ini disediakan berbagai cemilan, seperti ini contohnya:






Untuk minuman yang disediakan disini saya suka es degan nya dan es jeruk nya yang segar. 




Semangkok Rawon dihargai Rp. 25,000. Dagingnya besar-besar, dan empuk.Rawon disajikan bersama kecambah kecil dan sambal. Untuk pilihan menu rawon ada yang bisa dicampur dengan nasi langsung di mangkok, atau terpisah, sesuai dengan selera.

Kalau ke tempat ini, saya rekomendasikan telur asin nya harus dicicipi, karena saat dibuka, telur asin tampak kuning telurnya yang mulai meng-oranye, agak berminyak, dan rasanya pas, tidak terlalu asin, hmmmm.... membayangkan telur asin nya saja membuat saya ingin datang lagi ke sana.

Selain di tempat ini, banyak juga rekomendasi rumah makan di Surabaya yang terkenal menyajikan rawon yang enak, mana yang paling saya suka??

Tunggu review selanjutnya yaaaa....... =)




Depot Anda Fit
Jl Walikota Mustajab no 74

Jl Simpang Darmo Permai Selatan III/70
031-7345977

1 comment:

  1. mantap informasinya gan.

    http://www.inforumahsurabaya.com/

    ReplyDelete

Leave Comments...

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...